Antusias warga begitu besar untuk melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad pada tahun ini, tampak beberapa warga dengan membuat berbagai macam bentuk hiasan seperti Kapal - kapalan, pohon pisang semuanya dihiasi telur dan uang, serta berbagai hiasan lainnya.
Pelaksanaan kegiatan dengan menerapkan protokol kesehatan, yang diawali pawai kembang telur dengan berkeliling kampung diiringi sholawat nabi yang penuh kemeriahan, dan ini merupakan sudah tradisi bila memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW.
Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H ini dihadiri Plt Camat sekaligus Lurah Panjang Utara M. Supriyadi, Ketua Umum Masjid Jami Nurussa'adah Hi. Musabakah A. Md, Kanit Binmas Polsek Panjang Marta Gunawan, Bhabinkamtibmas Panjang Utara Aiptu Agus Yulianto, para ustad, pamong dan tamu undangan.
Turut diiringi Hadroh dari anak anak TPA Assyifa Ulinnas dengan melantunkan nyanyian sholawat nabi.
Dalam sambutannya Ketua Umum Masjid Jami Nurussa'adah Hi. Musabakah A.Md, mengatakan, saya mengucapkan terima kasih atas kehadiran jamaah dan tamu undangan, syukur alhamdulillah pada malam ini peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H berlangsung meriah, begitu antusiasnya warga sekitar masjid memberikan sodaqohnya untuk kegiatan ini, selain itu ucapan terimakasih juga atas kerjasamanya kepada seluruh pengurus masjid dan adik - adik Risma serta para pamong yang turut membantu terlaksananya kegaiatn ini, ungkapnya.
Hal ini membuktikan bahwa sebagai wujud rasa bahagia kita dalam memperingati Maulid Nabi Muhammad dengan timbul rasa kecintaan nabi dari dalam diri kita, semoga peringatan ini jangan jadikan seremonial saja tetapi kita serap apa makna dari peringatan tersebut, ujarnya lagi.
Sementara itu Lurah Panjang Utara sekaligus Plt Camat Panjang M. Supriyadi, dalam membacakan sambutan Walikota Bandar Lampung menjelaskan, "Maulid Nabi Muhammad SAW yang kita peringati Ditengah -tengah Pandemi Covid-19, mengingatkan umat Islam untuk saling peduli, berbagi dan bahu membahu dimasa sulit akibat wabah Covid-19. Dengan semangat kepedulian itulah, bangsa kita mampu melalui masa - masa sulit saat Ini. Pandemi COVID-19 menguji kesabaran masyarakat sebagai insan yang beriman. Untuk Itu, saya mengajak kita semua umat Islam untuk meneladani sikap Nabi Muhammad SAW yang sabar dan selalu mendahulukan umatnya," terangnya.
"Oleh karena Itu, dalam situasi wabah Pandemi Covid-19 yang sudah memasuki tahun kedua tidak menyurutkan kita sebagai umat Islam untuk beribadah Shalat 5 waktu maupun ibadah lainnya, seperti memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW sebagai wujud kecintaan kita kepada Rasulullah SAW. Namun tetap menerapkan protokol kesehatan 5M dengan baik dan benar, kita bersyukur, Pandemi Covid-19 di Kota Bandar Lampung saat Ini telah memasuki zona kuning," ujar M. Supriyadi lagi.
"Saya yakin diakhir tahun 2021 seiring dengan sudah di vaksinasinya seluruh warga masyarakat, kondisinya akan kembali seperti sedia kala. Untuk Itu, saya menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk mulai belajar beradaptasi dan hidup berdampingan kondisi Pandemi Covid-19, karena tidak ada pandemi yang bisa selesai dalam waktu singkat," himbaunya.
"Oleh karena itu, masyarakat untuk tetap selalu menerapkan protokol kesehatan dengan baik meskipun sudah mendapatkan vaksinasi secara lengkap," harapnya lagi diakhir sambutan.
Acara Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini juga di isi dengan siraman rohani dengan penceramah agama Hi. Mustopa, Dalam tausyiahnya Hi. Mustopa menjelaskan, "Dengan kita bersedekah mudah - mudahan menjadi amal ibadah untuk diakherat nanti. Selain itu kita perbanyak Sholawat paling sedikit 300 Sholawat untuk mengagung kanjeng nabi Muhammad SAW, di bulan mulud ini," ujarnya dengan semangat. [Sur]