Dalam Kegiatan tersebut, Tim Medis Lanal Lampung berhasil memberikan pelayanan khitanan kepada 12 anak berasal dari Keluarga Besar TNI (KBT) dan masyarakat umum.
Peringatan Hari Kesehatan TNI AL yang mengusung tema "Dengan Semangat Harkesal, TNI AL Siap Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh" ini diselenggarakan secara serentak di seluruh jajaran TNI AL di Indonesia.
Sementara itu, dalam kegiatan tersebut dilaksanakan juga tatap muka secara langsung Kepala Dinas Kesehatan Angkatan Laut (Kadiskesal) Laksamana Pertama TNI dr. Agus Guntoro, Sp.BS., bersama Kafaskes TNI AL se-Indonesia.
Dalam tatap muka tersebut tercatat sebanyak 2.767 anak melaksanakan khitanan massal. Usai melaksanakan khitanan, dilaksanakannya penyerahan tali asih oleh Paspotmar Lanal Lampung Kapten Laut (P) Koko Sujalianto.
Kegiatan khitanan massal ini sejalan dengan instruksi Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono, S.E., M.M., bahwa keberadaan Prajurit TNI AL dimanapun harus memberikan manfaat ditengah-tengah masyarakat. [Sur]
Sumber : Penerangan Lanal Lampung.