GK, Bandar Lampung — Personel Kodim 0410/KBL mengikuti kegiatan peringatan Nuzulul Qur'an 1443 H/2022M yang di gelar Korem 043/Gatam di Masjid Al-Iklas Makorem 043/Gatam Jln Teuku Umar, Penengahan, Kota Bandar Lampung, Selasa 19/04/2022.
Kegiatan ini di hadiri juga oleh Danrem 043/Gatam Brigjen TNI Ruslan Effendy dan perwakilan Prajuri serta PNS di Jajaran Korem 043/Gatam.
Dalam sambutannya, Danrem Brigjen TNI Ruslan Effendy mengatakan pringatan nuzulul qur'an yang diaksanakan ini merupakan kegiatan keagamaan yang harus dilaksanakan dan dibudayakan.
"Nuzulul Qur'an merupakan tonggak awal proses turunnya Al-Qur'an kepada Nabi Muhammad SAW," ucapnya.
Menurutnya, Peringatan Nuzulul Qur'an memiliki Hikmah yang dalam bagi proses pembinaan keagamaan, terlebih kegiatan ini kita laksanakan dalam suasana ibadah di bulan Suci Ramadhan.
"Melalui Kegiatan ini diharapkan dapat menambah Cakrawala pengetahuan keislaman sebagai bekal meningkatkan ibadah kita dimasa yang akan datang serta dapat memantapkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah SWT dan memperkokoh rasa persatuan antar sesama umat Muslim, khususnya di wilayah jajaran korem 043/Gatam," pungkas Brigjen TNI Ruslan Effendy. (Red)