GK, Serang - Ditlantas Polda Banten yang dipimpin langsung Dirlantas Kombes Pol Budi Mulyanto diselah-selah kegiatannya menyempatkan melakukan bakti sosial dengan membagikan paket sembako kepada ojek pangkalan dan ojek online di Simpang Palima, Kota Serang pada Kamis (08/09).
Budi menyampaikan bahwa pemberian baksos ini dilakukan sebagai wujud peduli Polda Banten kepada masyarakat yang membutuhkan.
"Semoga bantuan ini dapat meringankan beban secara ekonomi dan kita juga menginginkan adanya kedekatan antara Polri dengan masyarakat," kata Budi.
Budi menjelaskan menurutnya kegiatan tersebut sebagai bentuk empati Polda Banten untuk meringankan beban masyarakat.
“Bantuan ini sebagai bentuk peduli kami kepada masyarakat yang membutuhkan dan sebagai wujud peduli kita terhadap sesama. Semoga dengan sedikit bantuan ini dapat meringankan beban mereka dan menjadi berkah,” ujar Edy.
Adapun sasaran pemberian bansos pada hari ini yakni tukang ojek online dan pangkalan yang ada di Kota Serang, "Hari ini kita mengambil momentum dengan memberikan bantuan paket sembako kepada teman-teman yang berprofesi sebagai ojek online dan pangkalan," tambah Budi.
Diakhir Budi berharap bantuan ini dapat meringankan beban masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM.
"Bantuan ini kita maknai sebagai salah satu upaya untuk meringankan beban keseharian masyarakat akibat dengan kenaikan BBM sekaligus menjelang hari ulang tahun Polisi Lalu Lintas pada 22 September nanti. Saya berharap dengan bantuan ini bisa meringankan beban dari pada sodara kita yang ada disini," tutup Budi. [Icha]