GK, Lampung - Unit keamanan dan keselamatan (Kamsel) Satlantas Polres Pringsewu, Polda Lampung melakukan sosialisasi dan Edukasi tertib berlalu lintas kepada komunitas ojek pangkalan di simpang tugu pemuda, Pringsewu. Senin (14/11/22).
Tim yang beranggotakan Polantas dan dipimpin Aipda Yuliansyah Idrus ini berinteraksi dengan sejumlah pengojek yang kebetulan sedang mangkal menunggu penumpang di lokasi tersebut. Dalam bincang ringan tersebut, petugas menyisipkan pesan-pesan Kamtibmas terkait dengan kepatuhan terhadap aturan dan tertib berlalu lintas.
Kasatlantas Iptu Khoirul Bahri mewakili Kapolres Pringsewu AKBP Rio Cahyowidi menuturkan, profesi ojek baik pangkalan maupun online bersinggungan langsung dengan lalu lintas dimana setiap hari mereka berjibaku dan mencari nafkah di jalan raya yang tentunya memiliki resiko kecelakaan yang relatif tinggi.
“Kita berikan edukasi dan pemahaman tentang prioritas keselamatan saat berkendara sepeda motor seperti patuh rambu-rambu atau traffic light, mengutamakan keselamatan dengan menggunakan helm SNI, tidak berboncengan lebih dari satu dan lain-lain.” Ujar Khoirul saat dikonfirmasi awak media dimapolres setempat pada Senin siang.
Pihaknya berharap dengan upaya ini, kesadaran masyarakat khususnya kalangan tukang ojek semakin meningkat dan bisa menekan angka pelanggaran maupun kecelakaan di Kabupaten Pringsewu.
"Harapan kami, kesadaran tertib berlalu lintas masyarakat semakin meningkat, sehingga angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas terus menurun.". Tandasnya .[Melati]