Polda Banten Ikuti Zoom Meeting Anev Program Quick Wins Presisi


GK, Serang - Polda Banten mengikuti kegiatan analisa dan evaluasi (Anev) program Quick Wins Presisi Triwulan I tahun 2023 secara virtual yang dipimpin oleh Kaposko Presisi Mabes Polri Kombes Pol Indarto yang dilaksanakan di ruang Crisis Center Polda Banten pada Kamis (02/02). 

Kegiatan ini diikuti oleh Irwasda Polda Banten Kombes Pol Eko Kristianto, Karorena Polda Banten Kombes Pol Mohammad Sumartono, Kombes Pol Dedi Ardiyanto, Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Didik Hariyanto beserta para operator Program Quick Wins Presisi.

Dalam paparannya Indarto mengatakan agar Polda jajaran lebih meningkatkan dan segera melaksanakan kegiatan yang belum terlaksana dalam program Quick Wins Presisi. "Saya tegaskan kepada Polda jajaran agar tidak main-main dalam pelaksanaan kegiatan program Quick Wins Presisi sehingga pada saat nanti Anev bersama Wakapolri pada tanggal 16 Februari 2023 hasil yang diperlihatkan sudah sesuai harapan," kata Indarto.

Kemudian Indarto juga menjelaskan bahwa evaluasi juga akan dilakukan terhadap analisa media terkait sentimen yang ada saat ini. "Selain analisa media, data statistik atau data official akan kami cek seperti contoh terkait sosialisasi SuperApp atau Sosialisasi Call Center Polri 110, data yang disuguhkan antara perencanaan dengan realisasi harus relevan sehingga tidak ada data yang dipermainkan atau data fiktif," jelas Indarto.

Terakhir Indarto mengungkapkan bahwa jadwal Anev untuk sementara akan dilakukan 1 kali dalam seminggu yakni pada hari Kamis. "Menindaklanjuti lanjuti perintah pimpinan sementara ini kita akan melakukan Anev program Quick Wins Presisi 1 kali dalam seminggu tepatnya setiap hari Kamis sambil melihat perkembangan apakah cukup 1 kali dalam seminggu atau akan menjadi 2 kali dalam seminggu," tutup Indarto. [Icha]

Post a Comment

Silahkan Tulis Komentar Anda

Lebih baru Lebih lama