GK, BANDAR LAMPUNG - Dekan Fakultas Hukum Universitas Lampung (Unila) DR M Fakih S.H., M.H., berkunjung dan bersilaturahmi ke rumah edukasi budaya Lamban Gedung Kuning (LGK) di jalan Pangeran Suhaimi, Sukarame Bandar Lampung, Kamis (6/7/2023).
Kunjungan tersebut, selain bersilaturahmi sekaligus mengadakan diskusi ringan membahas situasi dan kondisi Bangsa Indonesia saat ini terutama di tahun politik menjelang pemilu 2024.
Rombongan disambut langsung oleh Irjen Pol (Purn) DR Hi Ike Edwin S.H., M.H., M.M., bersama sang istri dr Hj Aida Sofina dan Gham Bebay Lampung (Baylam) di ruang kulintang.
Turut mendampingi Dekan Fakultas Hukum Unila dalam kunjungan tersebut diantaranya DR Rudi Natamihardja S.H., DEA sebagai Wadek 1 FH, Yulia Neta S.H., M.H., sebagai Wadek 2 FH, Depri Liber Sonata S.H., M.H., sebagai Wadek 3 FH, Melly Aida S.H., M.H., sebagai Bag HI FH, Sri Sulastuty S.H., M.H., Ria Wierna Putri S.H., M.Hum, Ph.D.
Dalam sambutannya Dang Ike sapaan akrab caleg DPR RI dari partai Demokrat tersebut mengucapkan terima kasih kepada Dekan FH Unila bersama rombongan atas kunjungan silaturahminya di rumah edukasi budaya LGK dalam rangka silaturrahmi sekaligus diskusi ringan.
"Pertama saya ucapkan terima kasih yang tak terhingga kepada Bapak Dekan FH Unila bersama rombongan atas kunjungan silaturahminya di kediaman kami ini," ujar Dang Ike.
Selanjutnya Dang Ike juga mengungkapkan bahwa, walaupun sudah purna tugas dari Kepolisian sebagai abdi negara tapi dia ingin tetap berguna dan bermanfaat bagi masyarakat banyak.
"Saya 40 tahun berdinas di Kepolisian dalam mengabdikan diri pada masyarakat bangsa dan negara, dan saat ini saya sudah purna tugas dari Kepolisian tapi saya berusaha untuk tetap berguna dan bermanfaat bagi masyarakat banyak," ucap Dang Ike.
Di tempat yang sama, Dekan FH Unila mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Dang Ike beserta istri dr Hj Aida Sofina yang telah menerima dan menyambut kunjungan silaturahmi tersebut.
"Saya merasa bahagia dan terharu bisa silaturahmi ke LGK ini, dan saya ucapkan terimakasih banyak atas penerimaan dan penyambutan yang penuh dengan kehangatan dan kekeluargaan dari Dang Ike beserta ibu dan keluarga besar LGK," ujarnya.
Menurut Dekan FH Unila tersebut, silaturahmi ini kedepannya harus tetap dijaga dan dipelihara apalagi Dang Ike adalah bagian dari Unila karena dang alumni FH Unila.
"Kunjungan ini dalam rangka silaturrahmi, apa lagi Dang Ike adalah keluarga besar Unila juga karena beliau adalah alumni FH Unila," jelasnya.
Masih menurut Fakih, kedepan silaturahmi dan komunikasi serta kerjasama akan tetap dilakukan untuk membesarkan FH Unila.
"Kedepannya silaturahmi dan komunikasi serta kerjasama akan lebih ditingkatkan agar kita bisa sama-sama membesarkan FH Unila ini," katanya.
Selain itu kata Dekan FH itu, Unila masih butuh masukan, kontribusi dari tokoh-tokoh seperti Dang Ike.
"FH Unila ini masih membutuhkan kontribusi, masukan dari para tokoh seperti Dang Ike ini, karena untuk membesarkan FH Unila tidak cukup hanya teori, tapi juga butuh pengalaman-pengalaman dari para tokoh seperti Dang Ike ini." Pungkasnya.
Silaturahmi tersebut diakhiri dengan makan siang bersama dilanjutkan dengan sesi foto bersama. | [Feby]