GK, Lampung Barat - Badan Usaha Milik Pekon (BUMPEK) adalah badan hukum yang didirikan oleh Pekon dan bersama Pekon guna mengelola usaha, memanfaatkan aset, mengembangkan investasi dan produktivitas, menyediakan jasa pelayanan, dan/atau menyediakan jenis usaha lainnya untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat Pekon.
BUM Pekon Sedampah Indah yang diberinama Satria Mandiri untuk memperoleh status badan hukum melakukan Pelatihan dan Pendaftaran Hukum di Balai Pekon Sedampah Indah, Kecamatan Balik Bukit Kabupaten Lampung Barat. Rabu (20/12/2023).
Nara sumber pada kegiatan tersebut yaitu Oka Ibnu Dinata Kepala Bidang Pemberdayaan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pekon (DPMP) dan Ardian Oktora, M.Ip Tenaga Ahli TPP Lampung Barat. Turut hadir Sekcam Balik Bukit Yosta Sasta Budi Sandi, S.E., Pertin Sedampah Indah Yundri Syahputra, PD PLD, Aparat Pekon, seluruh pengurus Bumdes, LHP Pekon Sedampah Indah.
Acara dibuka oleh Sekcam Balik Bukit, dalam sambutannya, ia mengapresiasi Pekon Sedampah Indah melalui BUM Pekonnya Satria Mandiri yang merupakan pencetus kegiatan ini. Diharapkan Pekon-pekon di Balik Bukit dapat mengikuti jejak dari pada Pekon Sedampah Indah melakukan pelatihan ini karena manfaatnya banyak, kata Yosta.
Yundri Syahputra selaku Peratin Sedampah Indah menyampaikan, bahwa pentingnya acara ini dilakukan tujuannya untuk peningkatan kapasitas pengurus BUM Pekon, membedah seluruh regulasi yang berkaitan dengan BUM Pekon, memperbaiki dokumen hukum sesuai dengan aturan baku Kementrian Desa, Diskusi program kerja dana jurnal keuangan.
"Dibalik potensi usaha yang besar, sumber daya manusianya juga perlu kita tingkatkan kemampuannya sehingga kita butuh pelatihan. Yang tak kalah penting agar tidak salah langkah dalam hukum, jadi kita harus persiapkan dengan sebaik mungkin," papar Yundri.
Masih menurutnya, pada kegiatan pelatihan itu juga pihaknya fokus perbaikan dokumen dan pendaftar hukum BUM Pekon, di portal bumdes atau website bumdes kementrian desa.
Yundri juga menerangkan unit usaha dari pada BUM Pekon Satria Mandiri yang akan Pekonnya kelola.
"BUM Pekon kami juga mempunyai unit usaha seperti wifi, air bersih, turbin listrik, tarup, dan wisata alam. Unit-unit usaha ini akan berjalan maksimal jika sudah bebadan hukum," pungkasnya. (Surya)