28 KPM Pekon Kegeringan Terima BLT-DD, ini Pesan Peratin!



GK, Lampung Barat - Pemerintah Pekon Kegeringan melaksanakan program pembagian Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) untuk 5 bulan tahun 2024 di tahap I. 

Program ini bertujuan untuk membantu keluarga penerima manfaat (KPM) yang terdampak ekonomi dan diharapkan dapat menjaga kesetabilan ekonomi masyarakat terutama KPM.

Menurut Peratin Pekon Kegeringan, Sofyan Hadi program BLT-DD tahun 2024 ini ditujukan untuk 28 KPM yang berada di wilayah Pekon Kegeringan.

Setiap KPM menerima bantuan sebesar Rp. 1.5 juta untuk 5 bulan ditahap 1 tahun 2024.

"Kami berharap bantuan ini dapat membantu meringankan beban ekonomi keluarga penerima manfaat di Pekon Kegeringan," ucap Sofyan Hadi.


Peratin Kegeringan juga menjelaskan bahwa pembagian BLT-DD tahun 2024 ini dilakukan setelah mempertimbangkan kondisi perekonomian dan sosial masyarakat Pekon setempat.

"Kami berharap bantuan ini dapat digunakan dengan bijak oleh keluarga penerima manfaat untuk kebutuhan sehari-hari," imbuh sofyan.

Penyaluran BLT-DD itu berlangsung di Balai Pekon setempat dengan dihadiri oleh Pemerintah Kecamatan yang diwakili oleh Kasi PMP, Siswadi Azis, Pendamping PKH, Babinsa, Bhabinkamtibmas, Ketua LHP dan Aparatur Pekon. (Surya)

Post a Comment

Silahkan Tulis Komentar Anda

Lebih baru Lebih lama