GK, Lampung – Mengawali penugasan di Pangkalan TNI Angkatan Laut Lampung, Danlanal Lampung Letkol Laut (P) Krido Satriyo Utomo, S.E., M.Tr. Hanla., didampingi Ketua Jalasenastri Cabang 3 Korcab III DJA I Ny. Nuke Krido Satriyo, melaksanakan Entry Briefing dan tatap muka bersama seluruh Perwira Staf, Prajurit, PNS, serta para Pengurus Jalasenastri Cabang 3 Korcab III DJA I di Balai Gedung Raden Inten Kantor Lanal Lampung, Jl. Yos Sudarso KM. 10 Panjang, Bandar Lampung, pada Selasa (04/03).
Kegiatan entry briefing ini merupakan sarana perkenalan dan penyampaian arah kebijakan pimpinan yang baru setelah serah terima jabatan Danlanal Lampung yang diselenggarakan di Mako Lantamal III Jakarta beberapa waktu lalu.
Dalam kesempatan tersebut, Danlanal Lampung menyampaikan bahwa tugas pokok dan fungsi Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) adalah memberikan dukungan tempur, dukungan logistik, administrasi, serta dukungan khusus bagi unsur-unsur TNI Angkatan Laut yang beroperasi di wilayah kerjanya. Selain itu, Lanal juga bertanggung jawab dalam pembinaan peran TNI Angkatan Laut dan penguatan potensi maritim untuk memperkuat wilayah keamanan laut.
Danlanal mengajak seluruh prajurit Lanal Lampung untuk mengimplementasikan rasa syukur melalui pelaksanaan tugas yang sebaik-baiknya. Beliau mengingatkan pentingnya pemahaman terhadap tugas pokok dan fungsi pangkalan, yang melibatkan peran Staf, unsur Patroli Keamanan Laut, Posal, hingga Pos Binpotmar dalam setiap jajaran.
Selain itu, Danlanal juga menekankan pentingnya disiplin sebagai budaya etos kerja prajurit. Ia mengingatkan agar seluruh prajurit menjaga penampilan, kebersihan, kerapian, dan menjauhi segala bentuk tindakan yang melanggar aturan, seperti judi online dan pinjaman online yang dapat merugikan diri sendiri maupun institusi.
Komandan alumni AAL 48 Tahun 2002 ini juga menegaskan bahwa disiplin merupakan kunci keberhasilan dalam menjalankan tugas sebagai prajurit TNI Angkatan Laut, yang harus selalu mengedepankan integritas dan tanggung jawab.(*)